Sabtu, 11 Mei 2013

Basuki: "Man Jadda Wajada"

Sabtu, 11 Mei 2013 | 13:16 WIB

Basuki: "Man Jadda Wajada" 

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mewakili Pemprov DKI menerima penghargaan MURI 1000 siswa TK merayakan Hari Pendidikan Nasional 2013 merakit robot di Mall Ciputra, Jakarta, Sabtu (11/5/2013). 


JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengutip pepatah Arab saat menghadiri acara pemecahan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (Muri) merakit robot terbanyak oleh 1.000 murid taman kanak-kanak di Mall Ciputra, Jakarta Barat, Sabtu (11/5/2013).
Basuki menyemangati para murid TK dengan mengutip sebuah pepatah Arab untuk terus bersemangat mengukir prestasi.
"Saya pernah diajarkan oleh guru agama saya saat SD, beliau berpesan kepada saya, man jadda wajada, kalau semua berusaha sungguh-sungguh pasti akan berhasil," ujar pria yang akrab disapa Ahok itu.
Dalam sambutannya itu, Basuki mengapresiasi acara tersebut. Menurutnya, acara tersebut sangat baik untuk memacu kreativitas anak sejak dini.
"Anak-anak itu paling penting memiliki kreativitas yang susah ditandingi," kata Basuki.
Selama ini, kata dia, sudah banyak anak Indonesia yang telah mengukir prestasi di kancah internasional. Anak-anak memiliki ide yang tidak bisa dilawan dan dapat sejajar dengan bangsa lainnya.
Seusai menyampaikan sambutan, Basuki kemudian berkeliling Mal Ciputra hingga lantai paling atas untuk menyambangi para murid TK peserta kontes merangkai robot tersebut.
Basuki tampak antusias menyalami satu per satu siswa TK. Tak hanya siswa yang antusias, para guru TK dan orang tua murid pun antusias mendekati Basuki untuk sekadar bersalaman atau berfoto bersama orang nomor dua di Ibu Kota itu.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Basuki tiba di lokasi dengan mengenakan baju berwarna merah pada pukul 09.15 WIB. Setibanya di sana, ia langsung disambut oleh ratusan murid TK. Dalam acara itu, turut hadir pula Sekretaris Kota Jakarta Barat, Rustam Effendy. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate by Google ( UBLO 7 )

Blogroll

About

Flag Counter